Minggu, 14 November 2010

Obama Akan Bahas Kemitraan Komprehensif RI-AS

Jakarta - Pemerintah Indonesia dan AS akan meluncurkan komitmen kemitraan komprehensif. Rencananya agenda ini akan menjadi pembahasan dalam kunjungan Presiden AS Barack Obama pada 23-25 Maret 2010 mendatang.

"Yang kita sedang upayakan sekarang adalah comprehensive partnership. Kemitraan komprehensif tentunya mencakup berbagai bidang termasuk bidang
kesehatan," kata Menlu Marty Natalegawa di Kantor Presiden, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta, Senin (15/3/2010).

Menurut Marty, kemitraan komprehensif ini sudah tidak bicara lagi soal NAMRU atau sejenisnya. Namun komprehensif ini dalam artian bidang-bidang kerja sama manapun yang dianggap penting oleh kedua negara.

"Tentu perkembangan masalah bilateral kedua negara, regional dan masalah global," jelas Marty.

Termasuk soal teroris juga? "Tentu sifatnya komprehensif," sahut Menlu.

Seluruh agenda kunjungan Obama menurut Marty masih dalam pembahasan. Terlalu dini untuk mengatakan kunjungannya dipersingkat atau diperpanjang.

"Terlalu dini saya kira untuk menyampaikan akan dipersingkat atau diperpanjang karena semua masih dirancang sampai saat ini," pungkasnya.

Sementara Jubir Gedung Putih Robert Gibbs dalam keterangannya pada 1 Februari 2010 lalu juga menegaskan akan adanya peluncuran kemitraan komprehensif RI-AS.

"US-Indonesia Comprehensive Partnership adalah inisiatif di mana AS akan memperkuat hubungan dengan Indonesia untuk menyikapi sejumlah isu regional dan global," kata Gibbs di Gedung Putih (1/2/2010) lalu.

(fay/iy)
Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar